Kadang suka membayangkan gimana kalau pada akhirnya aku hidup bersama seseorang. Akan seperti apa keadaanku. Seperti apa perasaanku. Seperti apa perlakuanku. Seperti apa hubunganku.
Kalau aku misalnya dengan sang A, sepertinya aku akan menjadi kekasih yang setia. :p . Istri yang baik, yang menyayangi keluarga, telaten, memberikan yang terbaik.
Kalau aku dengan sang B, pasti aku akan sering pundung, cemburu, mungkin lama-lama akan meledak. Aku pasti akan berbuat apapun untuk menyenangkan dia. Menjadi orang yg begitu pemaaf, tapi juga menjadi orang yg strategik. Selalu berpikir.
Sebaliknya kalau sama sang C, aku pasti akan menjadi sosok yang manja, egois, keras kepala. Seperti lil princess. Soal
setia atau tidak, aku gak jamin.
Nah kalau sama sang D, bisa dipastikan aku akan hidup dengan 2 peran. Kadang rapuh dan menjelang mati rasa. Menjadi kekasih penurut yg manut diapa2in, dan dipastikan aku akan punya selingkuhan.
Hahahaaaa... Pemikiran macam apa pula ya ini. Sudah ah, aku kembali kerja!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar